Image of Kajian Investasi Pembangunan Jalan Tol Menggunakan Dana Haji (Studi Kasus: Jalan Tol Gempol - Pandaan)

Artikel Jurnal

Kajian Investasi Pembangunan Jalan Tol Menggunakan Dana Haji (Studi Kasus: Jalan Tol Gempol - Pandaan)



Abstrak

Pendanaan jalan tol di Indonesia dapat berasal dari dana pemerintah, swasta ataupun sumber lain. Salah satu alternatifnya adalah dengan sistem syariah yang didasarkan pada bagi hasil keuntungan dan resiko sesuai dengan presentase modal pinjaman yang diberikan. Pemerintah Indonesia telah berencana menggunakan dana haji sebagai modal investasi pembangunan infrastruktur, salah satunya pembangunan jalan tol. Namun hal ini menimbulkan protes dari masyarakat sebagai pemilik dana haji karena langkah tersebut dinilai berisiko tinggi. Sebagai hasil analisis kelayakan finansial diperoleh bahwa skema dana haji memiliki kelayakan investasi yang paling baik dibandingkan skema konvensional dan skema bank syariah berdasarkan parameter NPV, BCR, Payback Period, IRR, ROI, dan ROE dikarenakan tingkat suku bunga pada konvensional lebih tinggi dibandingkan skema syariah. Skema dana haji lebih baik dibandingkan skema bank syariah disebabkan cara menghitung bagi hasil skema dana haji menghasilkan nilai yang lebih kecil dibandingkan pinjaman bank syariah. Dana haji layak secara finansial dan dapat diterapkan pada pembiayaan jalan tol di Indonesia. Namun perlu adanya perundang- undangan yang jelas dan menjamin penggunaan dana haji aman dan bermanfaat bagi pemilik dana haji.


Ketersediaan

JTS4a-007JTS V28N1 April 2021Perpustakaan FT UPI YAITersedia
JTS4b-007JTS V28N1 April 2021Perpustakaan FT UPI YAITersedia
JTS4c-007JTS V28N1 April 2021Perpustakaan FT UPI YAITersedia

Informasi Detil

Judul Seri
Jurnal Teknik Sipil : Journal of Civil Engineering
No. Panggil
JTS V28N1 April 2021
Penerbit ITB : Bandung.,
Deskripsi Fisik
hlm : 63-72
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
0853-2982
Klasifikasi
JTS
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
Volume 28 Nomor 1 April 2021
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this