Image of Analisis Tren Perubahan Intensitas Hujan (Studi Kasus: Jakarta dan Bogor)

Artikel Jurnal

Analisis Tren Perubahan Intensitas Hujan (Studi Kasus: Jakarta dan Bogor)



Abstrak

Penelitian ini mengkaji perbedaan Kurva Intensity-Duration-Frequency (IDF) di wilayah Jakarta dan Bogor yang dihitung berdasarkan data Stasiun Kemayoran dan Citeko, terhadap pendekatan Metode Alternating Block Method (ABM), Modified Mononobe, Standar Nasional Indonesia (SNI) Tata Cara Perhitungan Debit Banjir (SNI 2415-2016), dan SNI Tata Cara Perencanaan Drainase Permukaan Jalan (SNI 03-3424-1994). Hasil analisis menunjukkan bahwa curah hujan di wilayah kajian didominasi oleh kejadian ≤ 4 jam dengan rata-rata persentase volume hujan tertinggi pada dua jam pertama yakni 24,9% di Citeko dan 29,9% di Kemayoran. Rata-rata selisih besaran intensitas hujan berdasarkan data observasi dibandingkan dengan pendekatan Metode ABM serta Modified Mononobe mencapai >14%. Intensitas hujan yang dihitung berdasarkan SNI 03-3424-1994 memberikan hasil rata-rata yang lebih tinggi dibandingkan intensitas hujan observasi. Pada periode ulang 2, 5, dan 10 tahun, rata-rata perbedaan intensitas hujan berturut-turut sebesar 26,8 mm/jam, 17,6 mm/jam, dan 11,6 mm/jam di Citeko, serta 36,3 mm/jam, 24,7 mm/jam, dan 17,3 mm/jam di Kemayoran. Perhitungan yang sama menggunakan Modified Mononobe memberikan rata-rata intensitas yang lebih rendah yakni 17 mm/jam, 11,4 mm/jam, dan 8,9 mm/jam di Citeko, namun lebih tinggi sebesar 24,1 mm/jam, 47 mm/jam, dan 49,1 mm/jam di Kemayoran. Kajian ini menggarisbawahi perlunya pengembangan standar desain secara kontinu untuk menghadapi tantangan perubahan iklim.


Ketersediaan

JTS5a-005JTS V28N2 Agustus 2021Perpustakaan FT UPI YAITersedia
JTS5b-005JTS V28N2 Agustus 2021Perpustakaan FT UPI YAITersedia
JTS5c-005JTS V28N2 Agustus 2021Perpustakaan FT UPI YAITersedia

Informasi Detil

Judul Seri
Jurnal Teknik Sipil : Journal of Civil Engineering
No. Panggil
JTS V28N2 Agustus 2021
Penerbit JTS : Bandung.,
Deskripsi Fisik
hlm : 163-172
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
0853-2982
Klasifikasi
JTS
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
Volume 28 Nomor 2 Agustus 2021
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this